BERMAIN
BAGI ANAK USIA DINI
Usia dini
adalah usia yang paling penting dan merupakan usia emas dalam perkembangan anak
karena di usia tersebut perkembangan si anak sedang pesat-pesatnya dan
merupakan masa emas untuk mengembangkannya. Beberapa cara dapat digunakan dalam
mengembangkan potensi si kecil salah satunya dengan cara bermain
Bermain adalah suatu aktivitas
bersenang-senang yang menimbulkan kegembiraan dan kebahagiaan bagi anak yang
merupkan aktivitas tanpa paksaan atau suka rela yang merupakan kegiata yan
sangat fleksibel tanpa memperdulikan hasilnya .
Dengan bermain
selain mampu merangsang sensori motorik si anak juga dapat mengembangkan aspek
kognitif, motorik, bahasa, sosial
emosional, keagamaan dan kreativitas anak. Bagi anak bermain adalah segalanya
dan banyak yang menyatakan bahwa dunia anak adalah dunia bermain. Dalam bermain
sebenarnya anak sedang belajar karena dengan bermain anak dapat mengetaui
hal-hal baru, mengeksplor benda - benda yang ada di sekitarnya dan juga
menuangkan berbagai ide - ide mereka dalam permainan yang mereka mainkan. Mereka
belajar bekerjasama dengan orang lain, belajar bersikap adil, belajar jujur,
belajar berempati pada orang lain, belajar mengungkapkan perasaan dan
keinginanya, belajar menaati peraturan, dan masih banyak lagi yang dapat mereka
pelajari dari bermain. Dengan bermain
anak akan menemukan dirinya sendiri dan tempat
Jean Piaget,
Lev Vygotsky, Simund Freud dan beberpa ahli lainnya menyatakan bahwa bermain
sangatlah berpengaruh bagi perkembangan anak karena memiliki manfaat yang besar
bagi perkembangan anak
Beberapa
manfaat bermain bagi anak
1. Membrikan
kegembiraan bagi anak
Dengan bermain
anak anak merasa puas dan senang atas apa yang mereka lakukan tanpa beban
apapun dan tanpa paksaan. Anak melakukan permainan sesuai dengan keinginannya
sendiri sehingga anak menjadi gmbira.
2. Mengembangkan
kogitif anak
Denga berain ternyata
dapat merangsang sensor sensor berfikir anak yang mendapatkan pengalaman yang
membuat anak dapat berfikir dengan lebih baik
3. Mengmbangkan
fisik anak
Dengan bermain
anak akan sering bergerak yang dapat melatih otot-otot anak sehingga akan membuat pertumbuhan tubuh si anak dapat
berkembang dengn baik
4. Sarana
bersosialisasi
Dengan bermain
anak dapat bekerjasama dengan orang lain dan memiliki rasa simpati dan empati
pada orang lain juga saling tolong menolong dengan orang lain.
5. Mengembangkan
kretivitas anak
Dengan bermain
anak dapat berimajinasi serta menuangkan ide-ide yang mereka miliki ke dalam
permainan yang mereka mainkan
6. Sarana
belajar anak
Dengan bermain
anak akan mendapatkan pengalaman-pengalaman baru dan anak akan mengeksplor
hal-hal baru yang ada di sekitarnya yang akan menjadi pelajaran tersendiri bagi
anak
7. Sarana
mengekspresikan diri
Degan cara
bermain anak akan belajar mengemukakan pendapatnya dan menyatakan keinginananya
dalam permainan tersebut.
8. Sarana
mengendalikan emosi
Dengan cara
bermain anak akan belajar untuk menahan egonya dan belajar bekerja sama dengan
temannya yang secara otomatis anak mengendalikan emosinya dengen sendirinya.
Karena Dengan bermain anak akan menambah
pengalaman-pengalaman dan pengetahuan-pengetahan yang baru. Bermain bagi anak
hal yang menyenangkan dan dengan cara inilah anak akan mengetahui dan memahami dunianya. Karena bermain sangat
penting bagi anak maka orang tua haruslah memberikan waktu dan tempat yang
seluas-luasnya bagi anak dan menyediakan beberapa pilihan pemainan yang sesuai
dengan tumbuh kembang anak karena bila tidak sama hal itu dapat berpengaruh
besar pula bagi anak.
Jadi bermain hal yang sangat menyenangkan
dan sangat penting bagi perkembangan anak oleh karena itu janganlah melarang
anak bemain bila anak dilarang bermain berarti mereka dilarang belajar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar